KEBAKARAN MELANDA DESA PAKKALOLO, SATU RUMAH HANGUS TERBAKAR DAN SATU KORBAN LUKA

  • Bagikan

Luwu, Koranta.id, 7 Juli 2025 — Suasana malam yang tenang di Dusun Lengkong, Desa Pakkalolo, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, mendadak berubah mencekam. Sekitar pukul 22.30 WITA, api besar melalap habis satu unit rumah milik warga bernama Bapak Sugianto.

Kebakaran tersebut tidak hanya menghanguskan bangunan dan harta benda, tetapi juga menyebabkan istrinya, Fitriani (28), mengalami luka bakar serius pada kedua tangan saat berusaha menyelamatkan barang-barang di dalam rumah.

Saksi mata menyebutkan, api pertama kali terlihat dari bagian belakang rumah dan dengan cepat menjalar ke seluruh ruangan. Suara ledakan dari dalam rumah sempat terdengar, membuat warga sekitar panik dan berhamburan keluar rumah untuk membantu memadamkan api secara manual.

Namun, upaya warga tak mampu menyelamatkan rumah tersebut. Seluruh isi rumah ludes, termasuk:
– 3 unit sepeda motor (Honda Supra Fit, Yamaha Vino, dan Jupiter MX)
– 1 unit kulkas
– 1 unit mesin cuci
– 2 unit genset
– Perabotan rumah tangga lainnya

Total kerugian ditaksir mencapai Rp120 juta.

Dugaan sementara, kebakaran disebabkan oleh korsleting listrik, namun pihak berwenang masih menyelidiki lebih lanjut untuk memastikan penyebab utamanya.

Kini, keluarga korban terpaksa mengungsi sementara ke rumah kerabat terdekat. Kejadian ini menjadi pengingat penting bagi masyarakat agar lebih waspada terhadap instalasi listrik di rumah.

Kami berharap ada bantuan segera untuk keluarga korban. Mereka kehilangan segalanya hanya dalam hitungan menit,” ujar salah satu warga.(Red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *