Rusdi Layong: Pemuda Muhammadiyah Harus Jadi Contoh Kebaikan di Masyarakat

  • Bagikan

Luwu Timur, Koranta.id, – Legislator Partai Gelora Luwu Timur, Rusdi Layong, memberikan ucapan selamat atas pelantikan Suharman sebagai Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Luwu Timur periode 2025–2029.

Dalam pernyataannya, Rusdi menyampaikan harapannya agar kepengurusan baru Pemuda Muhammadiyah mampu membawa energi baru bagi pembangunan kepemudaan di Luwu Timur.

“Selamat dan sukses atas pengukuhan Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Luwu Timur. Semoga amanah ini dapat dijalankan dengan penuh semangat, integritas, dan dedikasi untuk membangun generasi muda yang berkemajuan dan berdaya saing tinggi,” ujar Rusdi, Selasa (8/7/2025).

Ia juga menekankan pentingnya peran pemuda sebagai agen perubahan dan pelopor nilai-nilai kebaikan di tengah masyarakat.

“Teruslah menjadi pelopor kebaikan dan agen perubahan di Bumi Batara Guru. Kami percaya, dengan kepemimpinan yang solid dan visi yang kuat, Pemuda Muhammadiyah dapat menjadi mitra strategis dalam membangun Luwu Timur ke depan,” tambahnya.

Suharman, yang kini menjabat sebagai Kepala Desa Lagego dan Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Luwu Timur, resmi dilantik sebagai Ketua PD Pemuda Muhammadiyah dalam sebuah acara yang dihadiri berbagai tokoh masyarakat, pemuda, dan unsur pemerintah daerah. (Red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *